Pengertian Bangsa Menurut Para Ahli, Ciri, Unsur & Faktornya (Lengkap)

Pengertian Bangsa Menurut Para Ahli, Ciri, Unsur & Faktornya (Lengkap) – Istilah bangsa kebanyakan orang akan menyamakannya dengan istilah “negara” padahal kedua istilah tersebut sangat berbeda. Pada kesempatan kali ini StudiNews akan membahas mengenai pengertian bangsa menurut para ahli, ciri, unsur dan faktornya.

Pengertian Bangsa Menurut Para Ahli, Ciri, Unsur & Faktornya (Lengkap)

Untuk mengetahuinya langsung saja kita simak penjelasannya sebagai berikut:

Pengertian Bangsa Menurut Para Ahli

Bangsa secara umum berarti sekelompok manusia yang memiliki kesamaan keturunan, bahasa, budaya, sejarah ideologi, dan wilayah tertentu serta mempunyai kehendak untuk bersatu.

1. Hans Kohn

Bangsa merupakan sekelompok manusia yang majemuk dan bersatu sebagai hasil proses perjuangan sejarah. Bangsa tersebut dapat terbentuk dan memiliki ciri khas seperti persamaan ras, bahasa, wilayah, agama, adat istiadat.

2. Benedict Anderson

Bangsa adalah komunitas politik yang berada dalam suatu wilayah yang jelas batasnya dan memiliki kedaulatan.

3. Otto Van Bauer

Bangsa merupakan suatu bentuk persatuan kelompok manusia yang mempunyai karakter atau perangai yang sama serta terbentuk karena adanya faktor perasaan senasib.

4. Joseph Stalin

Bangsa merupakan komunitas rakyat yang stabil yang terbentuk atas dasar kesamaan wilayah, bahasa, ekonomi, dan perasaan psikologis yang terwujud dalam budaya bersama.

5. Soekarno

Bangsa adalah suatu kelompok yang memiliki ciri-ciri tertentu serta ditandai dengan adanya kesamaan rasa cinta tanah air.

6. KBBI

Bangsa adalah sekelompok individu yang tinggal di dalam sebuah ikatan batin dan dipersatukan karena sama-sama memiliki persamaan sumber sejarah serta cita-cit.

7. Wikipedia

Bangsa adalah sekelompok manusia yang dianggap nasional mempunyai identitas bersama serta mempunyai kesamaan bahasa, agama, ideologi, sejarah dan budaya. Biasanya mereka dianggap memiliki asal-usul keturunan yang sama.

Ciri-Ciri Bangsa

Adapun ciri-ciri dari suatu bangsa diantaranya adalah

  • Terdiri dari sekelompok manusia yang memiliki rasa kebersamaan
  • Memiliki anggota yang sifatnya nasionalitas atau kebangsaan
  • Memiliki wilayah tertentu tetapi belum terdapat pemerintahan sendiri di dalamnya
  • Adanya kehendak bersama untuk membentuk dan menjalankan pemerintahan sendiri
  • Dan suatu bangsa tidak dapat ditentukan secara pasti kapan waktu kelahirannya. Seperti contoh suku minang, tidak diketahui sejak kapan ada di nusantara.

Unsur-Unsur Pembentukan Bangsa

Proses terbentuknya suatu bangsa harus terdapat unsur penting di dalamnya, adapun unsur-unsur dari pembentukan suatu bangsa itu sendiri diantaaranya adalah

  • Adanya suatu kelompok manusia yang berada dalam suatu wilayah tertentu
  • Memiliki keinginan yang sama untuk bersatu di dalam diri setiap anggota kelompok tersebut
  • Adanya faktor psikologis yang membuat kelompok manusia tersebut memiliki perasaan senasib, sepenanggungan, dan memiliki tujuan serta cita-cita yang sama
  • Sekelompok manusia tersebut memiliki kehendak untuk membentuk pemerintahannya sendiri
  • Memiliki kesamaan budaya, bahasa, karakter, dan sebagainya yang membedakan dengan bangsa lainnya.

Faktor-faktor Pembentukan Bangsa

Berdirinya suatu bangsa dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Primordial

Yakni sebuah pandangan atau paham yang memegang teguh hal-hal yang dibawa sejak kecil, baik itu tradisi, adat istiadat, kepercayaan, atau segala sesuatu yang ada dalam lingkungan pertamanya. Adapun faktor primordial diantaranya adalah kesamaan suku bangsa, bahasa daerah, ikatan kekerabatan, dan adat istiadat.

2. Sakral

Yakni sesuatu yang telah dianggap suci dan keramat oleh masyarakat. Sakral merupakan adanya faktor kesamaan agama, yang dianut oleh masyarakat dan agama dapat membentuk ideologi doktrin yang kuat dalam masyarakat yang berkaitan sehingga menimbulkan suatu bangsa.

3. Sejarah

Yakni suatu kejadian yang terjadi pada masa lampau yang disusun berdasarkan peninggalan-peninggalan berbagai peristiwa. Sejarah juga dijadikan sebagai faktor pembentuk bangsa karena pengalaman di masa lalu, sehingga akan menciptakan solidaritas yang membentuk suatu tekad dan tujuan antar kelompok masyarakat.

Pengertian Bangsa Menurut Para Ahli, Ciri, Unsur & Faktornya

4. Tokoh

Merupakan orang tertentu yang memiliki pengaruh dan memiliki peran yang penting di dalam masyarakat. Tokoh dijadikan sebagai faktor pembentukan bangsa, karena adanya tokoh dapat membentuk misi dari bangsa yang dengannya dapat dijadikan sebagai panutan.

5. Perkembangan Ekonomi

Semakin meningkatnya perkembangan ekonomi maka akan beragam pula kebutuhan masyarakat sehingga mereka akan saling ketergantungan satu sama lain. Sehingga akan membentuk suatu bangsa sebagai media untuk memenuhi kebutuhan satu sama lain.

Demikianlah penjelasan kita kali ini mengenai Pengertian Bangsa Menurut Para Ahli, Ciri, Unsur & Faktornya (Lengkap). Semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan. Terimakasih 🙂